Ini Dia! Perbedaan Soft Bread dan Bread Improver

ngulasmerk

Jika artikel sebelumnya membahas perbedaan bread improver dan fermipan. Pada kali ini akan membahas tentang perbedaan soft bread dan bread improver.

Apakah Anda pernah mendengar tentang soft bread dan bread improver? Bagi seorang pemula mungkin masih bingung untuk membedakannya. Untuk memahaminya, Anda bisa mempelajari mengenai perbedaan soft bread dan bread improver pada artikel ini.

Apa Perbedaan Soft Bread dan Bread Improver?

1. Pengertian

Keduanya memiliki perbedaan dari segi pengertian. Sebab soft bread merupakan merek pelembut roti atau bread improver. Sedangkan bread improver adalah bahan yang digunakan untuk melembutkan roti.

2. Perbedaan Jenis dan Produk

Jika soft bread menghasilkan produk, maka bread improver menghasilkan jenis. Dengan kata lain soft bread merupakan nama suatu produk, sedangkan bread improver dapat berupa jenis adonan roti atau teksturnya yang bisa berbentuk.

Namun, sebenarnya ada beberapa jenis dan produk lain di luar soft bread serta bread improver. Berikut pembahasan selengkapnya.

Jenis Pelembut Roti

1. Cake Emulsifier

Bahan ini membuat roti tidak mudah bantat karena kemampuan mengikat lemak dan air. Jenis pelembut roti cake emulsifier ini dibagi kembali menjadi tiga jenis yakni TBM, Ovalet dan SP.

TBM tentu saja digunakan untuk melembutkan roti. Untuk menambahkannya dilakukan saat proses pengocokan gula dan mentega yang sudah mengembang. Fungsi TBM adalah untuk menjaga adonan saat penambahan terigu supaya tidak retak.

Baca Juga :  Rekomendasi 8 Merk Bread Improver untuk Donat yang Bagus

SP berasal dari asam lemak hewani yang sering dicampurkan pada adonan. Biasanya SP dicampurkan menggunakan lelehan mentega di akhir pengocokan. Hal ini dilakukan agar menghasilkan roti yang tidak bantat.

Ovalet adalah jenis pelembut roti yang memiliki warna terang. Bahan untuk membuat ovalet berasal dari lemak tumbuhan dan hewan. Penggunaan ovalet bertujuan untuk membuat adonan roti yang dipanggang tetap stabil kualitasnya dan tidak bantet.

2. Shortening

Jenis pelembut roti selanjutnya adalah shortening. Menyesuaikan namanya, shortening digunakan untuk melembutkan dan menjadikan tekstur roti empuk. Biasanya kue atau roti dengan bentuk fluffy yang kebanyakan membuat bahan pelembut roti satu ini.

3. Softener

Tekstur sangat penting jika Anda menggunakan jenis pelembut ini. Misalkan roti dengan tekstur lembut serta terdapat pori-pori. Umumnya bahan ini digunakan untuk membuat roti dengan ukuran besar atau roti sobek.

4. Bread Improver

Bahan dasar dari bread improver adalah tepung yang dicampur dengan penguat gluten, enzim, mineral tambahan dan emulsifier. Adonan dapat lebih mekar atau mengembang, selain itu teksturnya bisa menjadi lebih kenyal atau lembut. Untuk anda yang ingin membuat donat, anda bisa menggunakan merk bread improver untuk donat yang bagus agar kualitas bread improver lebih terjamin yang membuat donat menjadi lebih mekar dan mengembang.

Produk Pelembut Roti

Berikut beberapa produk yang dapat digunakan selain short bread.

1. Angel Bread Improver

Jika Anda mencari produk kelas atas, Angel bread improver merupakan salah satunya. Jenis produk yang dimiliki merek ini membuat roti yang dihasilkan dapat mengembang. Selain itu roti juga bisa beraroma harum serta lembut.

Untuk harganya Angel Bread Improver dijual antar Rp 28.000 sampai Rp 30.000. Harganya sangat terjangkau namun Anda sudah bisa menggunakannya.

Baca Juga :  Perbedaan Bread Improver dan Fermipan untuk Membuat Roti

2. Kopoe-Kopoe

Kopoe-Kopoe SP Pengemulsi menjadi salah satu merek produk yang cukup laku. Banyak ibu-ibu yang membeli produk Kopoe-Kopoe karena kualitasnya sangat bagus. Hasil roti juga dapat mengembang serta bisa menciptakan rasa gurih.

Harganya bahkan lebih terjangkau dan Anda bisa mendapatkan kualitas produk sangat bagus. Produk satu ini bisa dibeli dengan harga sekitar Rp 5000 sampai Rp 6000 sebesar 30 gram.

3. Special Soft Bread

Sumber: tokopedia.com

Ini dia produk yang menjadi topik pembahasan. Soft bread menjadi produk pelembut roti yang sangat cocok digunakan jika Anda memiliki usaha roti. Melalui soft bread, roti-roti kekinian semacam croffle, croissant serta roti lembut lainnya dapat dibuat.

Jika menggunakan special soft bread ini, Anda bisa merogoh kocek sekitar Rp 4.000 sampai Rp 5.000. Anda bisa mendapatkannya dengan ukuran kecil namun banyak manfaat yang bisa didapatkan. Sehingga produk soft bread termasuk laku di pasaran.

4. Baker’s Bonus A

Produk selanjutnya dari topik perbedaan soft bread dan bread improver yakni baker’s bonus. Fungsinya tentu saja hampir sama seperti produk pelembut roti lainnya yaitu untuk membuat roti empuk, lembut dan bertekstur baik. Produk ini sangat pas digunakan jika Anda memiliki usaha roti di cafe.

Hanya sebesar Rp. 3000 sampai Rp. 4000 saja, Anda bisa menggunakan baker’s bonus A sebagai produk pelembut roti favorit. Hasilnya bagus meskipun harganya murah. Roti akan terasa enak dan beraroma harum.

5. Ibis Blue Pelembut Roti

Ibis Blue dikenal sebagai merek pelembut roti yang dapat menghasilkan roti yang tahan lama. Asalnya dari Perancis serta banyak digunakan para pembuat roti. Dengan bahan pelembut roti ini tekstur roti yang dihasilkan dapat disimpan dalam suhu ruang dan tidak mengeras.

Baca Juga :  Bahaya Bread Improver yang Dapat Ditimbulkan

Harganya juga terjangkau, produk pelembut ini bisa dibeli dengan harga Rp 5.000 sampai Rp 6.000 untuk 20 gram.

Jadi itulah sedikit perbedaan soft bread dan bread improver. Keduanya saling berhubungan namun memiliki makna berbeda. Soft bread adalah merek atau nama produk dari jenis atau bahan pelembut roti seperti bread improver.

Referensi:

Artikel Terkait

Bagikan:

Avatar

ngulasmerk

Saya adalah penulis artikel berpengalaman dengan lebih dari 7 tahun pengalaman. Menulis adalah passion saya, dan saya selalu berupaya memberikan konten berkualitas tinggi.