Rekomendasi 8 Merk Kain Jarik yang Bagus dan Murah

ngulasmerk

Kain jarik merupakan lembaran kain panjang yang memiliki motif batik. Beberapa merk kain jarik yang bagus sering digunakan untuk gendongan bayi, bawahan kebaya, dekorasi dan lain sebagainya. Jenis kain ini lebih populer di Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Rekomendasi Merk Jarik yang Bagus untuk Gendongan Bayi

1. Batik Mahkota Ratu

Sumber: shopee.co.id

Merk kain jarik yang pertama ada Mahkota Ratu yang menggunakan motif colorful. Kain panjang ini memiliki ukuran kurang lebih panjang 205cm dan lebar 105cm. Jenis bahan untuk kain jarik ini adalah katun primis.

Selain halus, jarik Mahkota Ratu juga terkenal kualitasnya yang awet dan warna tidak mudah luntur. Bahannya juga cukup tebal dan kuat yang bisa dipakai untuk berbagai keperluan. Jarik ini bisa untuk selimut, bedong bayi, gendong bayi, dan lain-lain.

Jarik Mahkota Ratu bisa didapatkan di toko online dengan mudah. Harganya pun ramah di kantong sekitar Rp 33.500.

2. President

Sumber: shopee.co.id

Jarik atau jarit dengan merek President ini sudah dipakai cukup lama di masyarakat Indonesia. Kebanyakan model jarik ini menggunakan motif-motif yang sederhana dan warna yang kalem seperti cokelat dan kuning gelap.

Bahannya pun cukup tebal sehingga kuat untuk gendongan. Ukurannya sekitar 200cm x 100cm yang pas untuk selendang bayi. Di toko online, harga kain jarik President cukup terjangkau Rp 65.000.

3. Anggur Hijau

Sumber: shopee.co.id

Di kalangan ibu-ibu, jarik Anggur Hijau sangat dikenal sebagai salah satu merk kain jarik yang bagus dan nyaman untuk gendongan bayi. Jenis bahan yang dipakai umumnya katun yang cukup nyaman dan adem.

Baca Juga :  Tampil Memukau di Hari Wisuda! Inilah 5 Jenis Kebaya Wisuda Modern yang Simple dan Elegan

Panjang kain jarik ini sekitar 240-250 cm dengan lebar kurang lebih 90cm. Bahannya cukup tebal dan tidak licin ketika dipakai. Harganya di toko online sekitar Rp 71.500.

4. SKU

Sumber: shopee.co.id

SKU dikenal sebagai merk kain jarik batik Pekalongan yang harganya murah. Motif kain jarik ini sangat beragam, tetapi kebanyakan merupakan batik dengan motif floral seperti bunga dan daun.

Jarik SKU dapat digunakan untuk bawahan, gendongan, selimut, rok lilit, dan lainnya. Seperti pada umumnya, jenis bahan jarit ini juga menggunakan katun yang tidak panas saat dipakai.

Kain jarik merk SKU memiliki ukuran kurang lebih 200cm x 100cm untuk panjang dan lebar. Harganya juga standar tidak terlalu mahal, hanya Rp 28.000.

5. H Santoso

Sumber: shopee.co.id

Kain jarik merk H Santoso termasuk salah satu merk kain jarik yang bagus yang sudah terkenal. Memiliki motif yang khas batik solo dan ada juga yang motif campur.

Kain jarik ini cukup tebal dengan ukuran panjang sekitar 220cm dan lebar 150cm. Bahannya pun berkualitas, halus serta adem dipakai.

Cocok untuk gendongan bayi, dekorasi, kerajinan tangan, dan lain-lain. Harganya cukup terjangkau di toko online yang dijual sekitar Rp 58.000.

6. Cap Cent

Sumber: shopee.co.id

Berikutnya ada kain jarik Cap Cent dengan motif batik yang bagus. Jarik halus ini memiliki kualitas yang sudah dikenal baik oleh masyarakat. Sering kali dipakai untuk keperluan bayi, ibu melahirkan, pernikahan, dan juga jarikan (bawahan).

Jenis bahan katun yang halus dan adem, cocok untuk sehari-hari. Kain jarik Cap Cent cukup panjang, 225cm dengan lebar 110cm sehingga nyaman untuk menggendong bayi. Harganya pun tidak mahal, hanya Rp 60.000 yang bisa didapatkan di beberapa toko online.

Baca Juga :  7 Ukuran Dompet Wanita yang Populer di Tahun Ini

7. Seruling Bamboe

Sumber: shopee.co.id

Kain jarik selanjutnya adalah merk Seruling Bamboe dari Pekalongan. Kain panjang ini menggunakan bahan poli dengan warna dan motif yang cantik. Bahan kain jarik tersebut cukup halus yang bisa dipakai untuk persalinan, selimut, bedong hingga gendong bayi.

Panjangnya sekitar 205cm dan lebar 105cm yang cukup nyaman untuk gendongan. Motif dan warna kain jarik Seruling Bamboe cukup beragam seperti merah maroon, biru dongker, hijau, dan lain-lain. Seruling Bamboe adalah merk kain jarik murah, harganya Rp 34.500.

8. HMZ

Sumber: shopee.co.id

Satu lagi ada kain jarik HMZ dengan bahan 100% katun. Membuat kain jarik panjang ini cukup halus dan dingin dipakai. Anda bisa menggunakan jarik untuk selimut, bedong, dan gendong bayi.

Ukuran kain ini kurang lebih 210cm x 105cm sehingga tidak terlalu pendek untuk keperluan gendongan. Kain jarik HMZ juga cukup tebal dan awet dengan warna yang tidak mudah luntur.

Motif kain jarik ini seperti kebanyakan batik Pekalongan dengan warna kalem seperti cokelat. Merk kain jarik yang bagus ini harganya di toko online sekitar Rp 44.000.

Mengenal Kain Jarik

Mungkin dari Anda masih ada yang bingung antara kain jarik dan batik. Kain jarik merupakan penyebutan dalam Bahasa Jawa untuk kain yang memiliki motif batik. Jadi, kain jarik pasti kain batik tetapi kain batik belum tentu jarik.

Jarik atau jarik umumnya memiliki bentuk lembaran persegi panjang. Dulu, kain ini banyak dipakai oleh wanita sebagai busana bawahan sehari-hari. Kini, fungsi kain jarik lebih banyak untuk gendongan bayi.

Kain jarik panjang ini bisa dikatakan sebagai kain yang merakyat karena harganya yang sangat terjangkau. Jarik dibuat dengan beragam motif yang mengandung makna berbeda. Berikut beberapa motif dari kain jarik yang sering dipakai.

  • Motif ceplok
  • Sidomukti
  • Solo slobong
  • Truntum
  • Semen Gendong
  • Semen Rante
  • Satrio Manah
  • Parang Kusumo
  • Kraton
  • Sudagaran
  • Nitik
Baca Juga :  Panduan Praktis Cara Merawat Sepatu Boot Karet Agar Awet

Jika Anda sedang mencari merk kain jarik yang bagus, penting untuk memahami kain jarik yang berkualitas. Berikut cara memilih kain jarik yang berkualitas tinggi.

  • Kenali jenis bahan jarik

Setiap kain jarik dapat berasal dari jenis bahan yang berbeda-beda. Jenis bahan yang digunakan tersebut sangat mempengaruhi kualitas kain jarik.

Kain jarik dengan bahan katun lebih mudah menyerap keringat sehingga terasa lebih adem. Ada juga kain jaring yang menggunakan bahan selain katun, seperti kain poli, kain mori, kain serat nanas dan lain sebagainya.

  • Cek kualitas cetakan batik

Pada kain jarik yang bagus, motif batiknya terlihat sama di kedua sisi kain. Hal ini tergantung dari proses pembuatan kain jarik. Proses pembuatannya cukup panjang mulai dari kain dasar hingga menjadi kain dengan motif batik.

Seharusnya untuk kain jarik yang melalui proses cetakan yang baik akan lebih awet warnanya. Jadi, warna kain jarik tidak akan luntur saat dicuci dengan sabun atau deterjen.

  • Ketebalan kain

Setiap merk jarik memiliki ketebalan yang berbeda-beda. Tebal tipisnya kain jarik inilah yang turut mempengaruhi kualitas dan masa pakainya. Kain jarik yang tipis cenderung lebih mudah sobek dan rusak.

Anda sebaiknya pilih kain jarik yang lebih tebal sehingga kuat dan lebih tahan lama. Kain jaring yang tebal juga lebih nyaman untuk dipakai gendongan maupun untuk busana bawahan.

Itulah beberapa rekomendasi merk kain jarik yang bagus. Setiap merk tentu menawarkan harga dan kualitas yang berbeda beda. Jadi, silakan pilih yang sesuai selera dan kebutuhan.

Referensi:

Artikel Terkait

Bagikan:

[addtoany]

Avatar

ngulasmerk

Saya adalah penulis artikel berpengalaman dengan lebih dari 7 tahun pengalaman. Menulis adalah passion saya, dan saya selalu berupaya memberikan konten berkualitas tinggi.

Tags